Wednesday, February 10, 2010

PENGUKURAN DAN ANALISIS KINERJA PADA PT. xxx DENGAN MENGGUNAKAN METODE BALANCED SCORECARD

BAB I
PENDAHULUAN

1.1. Latar Belakang Masalah

Sebagian besar perusahaan menggunakan banyak strategi dalam berhubungan dengan custamer, pesaing dan dalam berhubungan dengan karyawan. Sementara pengukuran kinerja perusahaan hanya bertitik tolak pada pengukuran finansial saja. Sistem pengukuran kinerja yang demikian tidak memadai lagi bagi kebutuhan pengukuran kinerja perusahaan saat ini, dimana kondisi lingkungan bergerak dengan cepat dan dinamis yang akan menghambat kemampuan perusahaan untuk menciptakan nilai ekonomis dimasa yang akan datang.

PT. xxx adalah perusahaan manufaktur yang bergerak dibidang .......... perusahaan ini berproduksi berdasarkan pesanan pelanggan, baik dari luar maupun dari dalam negeri, pengukuran kinerja yang berdasarkan tolak ukur finansial memiliki beberapa kelemahan, yaitu : Tidak mampu menggambarkan kondisi perusahaan secara keseluruhan sehingga tidak menginformasikan mengenai upaya-upaya apa yang harus diambil saat ini dan dimasa yang akan datang untuk meningkatkan kinerja perusahaan. Perusahaan hanya menggunakan tolak ukur finansial sebagai acuan adanya peningkatan/ penurunan kinerja perusahaan, sehingga perusahaan tidak dapat mengetahui dengan pasti. Faktor-faktor ynag menyebabkan kinerja keuangan baik/buruk, selain itu perusahaan tidak dapat dengan tepat menggambarkan, mengidentifikasi keadaaan seluruh perusahaan, sehingga dibagian mana proses kerja dan manajemen yang mana kesalahan telah terjadi, yang mengakibatkan perumusan kinerja keuangan. Perusahaan juga tidak dapat mengetahui apakah keuntungan yang diperoleh saat ini akan dapat dipertahankan dimasa yang akan datang.

Balanced Scorecard merupakan salah satu metode pengukuran kinerja yang menjabarkan visi, misi, dan strategi perusahaan ke dalam tujuan operasional dan seperangkat tolak ukur kinerja untuk 4 perspektif yang berbeda yaitu : Financial, Custamer, Internal Bussiness Process, and Learing and Growth. Metide Balanced Scorecard menyatakan seluruh proses kinerja dalam sebuah perusahaan menjadi bagian dari suatu sistem yang terintegrasi, sehingga dapat menggambarkan kondisi perusahaan yang sesungguhnya.


1.2. Perumusan Masalah

Perumusan masalah mengacu pada keinginan perusahaan untuk mendapatkan suatu hasil pengukuran kinerja perusahaan secara lengkap dan terintegrasi, maka yang menjadi pokok persoalan yaitu “Bagaimana mendapatkan suatu hasil pengukuran dan analisis kinerja perusahaan dengan metode Balanced Scorecard ?”


1.3. Tujuan Penelitian

Tujuan dari penelitian ini adalah :
  1. Mengindentifikasi tujuan-tujuan strategis dari masing-masing perspektif yaitu : financial, customer, proses internal dan proses belajar dan pertumbuhan dari PT.xxx
  2. Melakukan seleksi pengukuran terhadap indikator-indikator yang dapat mengarahkan serta merangsang peningkatan pada performasi dimasa yang akan datang.
  3. Melakukan pengukuran dan analisis kinerja dengan keterkaitan antar perspektif, tujuan dan seluruh indikator kinerja yang diukur.

1.4. Batasan

Batasan masalah dalam penelitian ini adalah sebagai berikut :
  1. Dalam permasalahan penelitian ini adalah perusahaan yang bergerak dibidang industri manufaktur dengan objek penelitian pada PT. xxx , sehingga hasil analisa dan kesimpulan dari penelitian ini tidak dapat digeneralisasi pada organisasi lain karena adanya perbedaan yang mendasar pada visi, misi, strategi, dan tujuan masing-masing perusahaan.
  2. Pengukuran yang dilakukan untuk kinerja PT. xxx tahun 2003 dan 2004.
  3. Pendekatan yang dilakukan adalah pendekatan Top Down (dari atas ke bawah). Dengan kata lain segala sesuatu penetapan parameter yang ada didasarkan pada indikator-indikator yang ditetapkan oleh pihak eksekutif.

    1.5. Asumsi

    Sedangkan asumsi yang digunakan dalam pengukuran dan analisis kinerja ni adalah :
    1. Data yang diperoleh dari pihak perusahaan dianggap akurat.
    2. Kebijaksanaan perusahaan tidak mengalami perubahan selama dilakukan penelitian.
    3. Pengukuran kinerja finansial menggunakan asumsi nilai kurs konstan.

    SISTEMATIKA PENULISAN

    BAB I : PENDAHULUAN
    Bab I berisi penjelasan mengenai latar belakang, perumusan masalah, tujuan, batasan masalah, dan sistematika.

    BAB II : TINJAUAN PUSTAKA
    Bab II berisi ringkasan dari teori-teori yang mendukung proses pengerjaan Tugas Akhir ini.

    BAB III : METODOLOGI PENELITIAN
    Bab III berisi langkah-langkah pengerjaan yang ditulis secara detail sehingga dapat memberikan tuntunan dalam mngerjakan Tugas Akhir ini.

    BAB IV : PENGUMPULAN DAN PENGOLAHAN DATA
    Bab ini berisikan data mengenai perusahaan dan data-data yang dibutuhkan dalam menganalisis dan menyeleksikan masalah. Data-data tersebut diperoleh dari pihak perusahaan yang berupa data primer maupun data sekunder untuk dijadikan bahan pengukuran.

    BAB V : PENGUKURAN DAN ANALISIS KINERJA DENGAN METODE BALANCED SCORECARD
    Bab V berisi mengenai pengukuran dan analisa kinerja perusahaan dengan menggunakan metode Balanced Scorecard.

    BAB VI : KESIMPULAN DAN SARAN
    Bab VI berisi kesimpulan yang didapat dari hasil analisa kinerja perusahaan dengan metode Balanced Scorecard dan saran mengenai tindak lanjut sebagai hasil penelitian ini.


    Selengkapnya ....



    . . . 1 l 2 l 3 l 4 l 5

    No comments: